Arsip Tag: Sumatera Utara

Destinasi Tempat Wisata Di Medan Yang Lagi Hits, Wajib Untuk Dikunjungi!

Kota medan mempunyai banyak tempat wisata menarik yang harus untuk kamu kunjungi seperti wisata alam dan wisata bersejarah. Salah satu tempat wisata yang paling terkenak di kota medan adalah Danau Toba yang merupakan danau terbesar di asia tenggara.

Selain danau toba, masih ada banyak lagi tempat wisata yang menarik untuk kamu kunjungi.

1. Hillpark Sibolangit


Hillpark sibolangit adalah pilihan tempat wisata di medan yang pas untuk kamu jadikan sebagai tempat wisata keluarga. Taman bermain disini memberikan berbagai wahana seru seperti bianglala, kora-kora, komidi putar dan roller coaster.

Yang beralamat di Jl. Let. Jend Jamin Ginting, KM 45 Sibolangit, Kab Deli Serdang, Sumatera Utara.

2. Maha Vihara Adhi Maitreya


Jika kamu suka dengan bangunan yang berarsitektur unik, maka jangan lewat tempat yang satu ini. Rumah ibadah umat buddha ini adalah salah satu vihara terbesar di Indonesia. Lingkungan sekitar vihara ini juga sangat tenang dan kamu bisa temui 3 patung suci pada saat mengeliling rumah ibadah umat buddha tersebut.

Rumah ibadah ini berada dilokasi komplek perumahan Cemara Asri, Jl. Boulevard Utara No. 8, Medan – Sumatera Utara.

3. Rahmat Gallery


Rahmat gallery adalah sebuah museum yang menyimpan berbagai jenus satwa di dunia yang telah di awetkan. Kolesi hewannya juga di dapat dari perburuan legal atau hewan yang sudah mati di kebun binatang. Yang menariknya, terdapat tema-tema khusus yang dibuat sesuai dengan jenis hewan dan habitatnya.

Tempat ini beralamt di Jl. S. Parman No.309, Petisah Hulu, Kec. Medan Baru, Kota Medan, Sumatera Utara.

4. Menara Pandang Tele


Menara Pandang Tele ini terdapat 3 tingkat yang berbeda dengan jarak pandang yang berbeda juga. Pada titik ketunggian menara, kamu dapat melihat pemandangan Danau Toba dan beberapa daratan Pulau Samosir.

Pada sisi kanan kami dapat melihat barisan rumah penduduk dengan pegunungan yang menjulang. Sedangkan pada sisi lainnya, kamu akan melihat dengan indahnya pemandangan gunung Gunung Pusuk Buhit.

Tepatnya di Turpuk Limbong, Samosir, Kabupaten Samosir, Sumatera Utara.