BAHAYA TERLALU BANYAK MENGKONSUMSI DAGING BABI

Selain daging sapi dan juga daging kambing, ternyata daging babi juga tentunya sangat disukai masyarakat di berbagai dunia. Khususnya di Indonesia, sajian makanan seperti babi kecap dan juga babi panggang ini sangat disukai orang berbagai masyarakat Tanah Air. Tapi sangat disayangkan ternyata jenis daging dan makanan lain sangat memiliki resiko bagi kesehatan yang perlu di perhatikan jika mengkonsumsi daging babi terlalu banyak.

Berikut beberapa resiko kesehatan jika mengkonsumsi daging babi yang harus di waspadai :
1. Hepatitis E
2. Multiple sclerosis
3. Kanker hati
4. Sirosis hati
5. Trikinosis
6. Yersiniosis
7. Taeniasis
8. Tekanan darah tinggi

Bagi beberapa individu mungkin lebih cenderung dan rentan dengan resiko bahayanya mengkonsumsi daging sapi seperti yang sudah disebutkan diatas. Kelompok tersebut termasuk salah satunya pada ibu hamil, pasien yang sedang menjalani terapi kanker atau pada orang yang sedang mengkonsumsi obat untuk menekan sistem imun tubuh. Tidak hanya itu juga, pada orang yang dengan HIV atau AIDS, penderita diabetes dan juga orang yang sedang mengalami transplamasi organ juga perlu mewaspadai dengan pengolahan makanan yang mengandung daging babi.

Untuk beberapa resiko tersebut kalian juga perlu mengetahui bahayanya mengkonsumsi daging babi, maka dari itu kalian juga bisa meminimalkan dengan cara tekhnik pengolahan daging babi serta cara menyimpan daging babi tersebut dengan benar dan tepat.

Berikut beberapa cara atau tips yang bisa kalian lakukan ketika ingin mengkonsumsi daging babi :
1. Perhatikan suhu pada saat kalian ingin memasak daging babi, pada bagian daging babi untuk pengolahan dengan chop dan ham harus dimasak dengan suhu minimal 63 derajat celcius.
2. Kemudian diamkan daging babi minimal selama 3 menit setelah dimasak sebelum kalian ingin mengkonsumsinya.
3. Cucilah tangan dengan bersih ketika kalian ingin mengolah daging babi
4. Pastikan kebersihan wadah dan alat ketika ingin mengolah daging babi
5. Jika ingin menyimpan daging babi yang sudah diolah ataupun dimasak sebaiknya untuk menyimpannya di lemari es tidak lebih dari 4 hari dan harus dibawah suhu 4 derajat celcius

Lalu daging babi mengandung vitamin apakah? Seperti halnya pada daging sapi, daging babi juga sebetulnya mengandung berbagai vitamin seperti vitamin B1,B12 dan juga B3. Tidak hanya itu pada daging babi juga mengandung zat besi, mineral, zinc, selenium dan juga fosfor.