PENYEBAB KECELAKAAN

Sesuatu yang tidak terduga bisa terjadi kapan saja dan dimana saja, tidak mengenal siapa yang akan terkena. Itu bisa dinamakan dengan musibah.

Musibah yang bisa terjadi seperti kecelakaan. Kecelakaan adalah suatu kerjadian yang tidak diinginkan dan bisa terjadi pada siapapun, ketika seseorang tidak berhati-hati saat berkendara. Ketika berkendara dengan hati-hatipun bisa ditabrak oleh kendaraan lain.

Kecelakaan yang terjadi di darat sering kali terjadi pada saat menuju liburan hari besar keagamaan seperti hari raya Idul Fitri dimana banyak orang yang lalu lalang, berpergian dari satu tempat ke tempat lain, mereka kebanyakan pulang kampung dengan menggunakan transportasi darat seperti sepeda motor, ataupun mibil (roda empat).

Berikut ini penyebab terjadinya kecelakaan lalu lintas :
1. Kondisi jalan yang berlubang sering kali menjadi penyebab terjadinya kecelakaan lalu lintas. Jalan yang berlubang ketika dilewati pada malam hari itu sangat berbahaya, dampaknya pengendara sepeda motor bisa terjatuh, sebaiknya jalanan yang berlubang ditutup atau diberi tanda agar pengendara tahu bahwa jalan itu tidak bisa dilewati.
2. Jalan raya yang tidak memiliki rambu lalu lintas
Jika tidak memiliki rambu lalu lintas akan berbahaya bagi pengguna jalan.
Rambu lalu lintas akan membantu pengendara untuk hati-hati di jalan raya.
3. Kondisi jalan yang tidak terang
Minimnya penerangan jalan membuat jalan raya agak gelap sehingga susah untuk terlihat jika ada pengedara yang melintas. Perlunya penerangan jalan ada hal penting bagi pengendara agar bisa terhindar dari kecelakaan.
4. Pandangan terhalang
Untuk padangan yang terhalang bisa menjadi pemicu terjadinya kecelakaan.
5. Tidak ada marka jalan
Marka jalan menjadi pemandu pengguna jalan agar bisa melaju dengan aman, dan nyaman serta tentunya bisa sampai ke tujuan dengan selamat.
6. Mengendara dengan kecepatan tinggi.
Hal yang paling berbahaya adalah pengendara mengendarai kiendaraan dengan kecepatan yang terlalu tinggi, itu akan mengakibatkan resiko kecelaan. Tidak bisa terkontrol sehingga bisa terjatuh.
7. Bermain handphone saat berada dijalan raya, ini bisa mengganggu konsentrasi.

Berhati-hatilah saat berkendara dijalan umum. Utamakan keselamatan. Jika tidak berhati-hati bisa menjadi bahaya bagi diri sendiri ataupun orang lain. Bisa mengakibatkan kematian, lumpuh ataupun luka ringan.